KUISIONER PRASKRINING KPSP
Masa anak-anak adalah masa dasar yang
sesungguhnya dalam menjalani kehidupan, meskipun seluruh masa anak-anak
merupakan masa dasar namun banyak ahli yang berkeyakinan bahwa penyesuaian diri
yang kurang baik pada masa dewasa bermula dari pengalaman-pengalaman masa
kanak-kanak yang kurang baik selain itu juga dipercaya bahwa cara bayi
diperlakukan akan menentukan tingkah lakunya dalam memandang dunia sebagai
suatu yang aman dan dapat dipercaya, atau sebaliknya sebagai ancama. Perhatian
pada masa anak usia dini sangat penting mengingat pada masa ini adalah Golden
Period atau masa emas, window opportunity atau jendela kesempatan
namun juga critical period atau masa kritis, artinya plastisitas otak
anak pada masa ini mempunyai sisi positif dan sisi negatif. Sisi positif otak
pada masa ini lebih terbuka untuk proses pembelajaran dan pengkayaan, namun
sisi negatifnya lebih peka terhadap lingkungan utamanya lingkungan yang tidak
mendukung seperti asupan gizi yang tidak adekuat, tidak mendapatkan pelayanan
kesehatan yang memadai, kurang stimulasi serta lingkungan sekitar yang tidak
kondusif juga akan berakibat negatif pada perkembangan psikologis anak. Skrining perkembangan untuk deteksi dini pada
setiap anak penting dilakukan, terutama pada anak agar bila ditemukan
kecurigaan penyimpangan perkembangan dapat segera dilakukan intervensi dini
sebelum terjadi kelainan. Karena intervensi pada anak dengan kecurigaan
penyimpangan perkembangan sebaiknya dilakukan sebelum usia 3 tahun.
Kuesioner Pra Skrining Perkembangan (KPSP)
merupakan salah satu alat skrining yang sangat mudah digunakan baik oleh
petugas kesehatan bahkan bagi guru TK (Taman Kanak-kanak), guru PAUD (Pendidikan
Anak Usia Dini), maupun orangtua untuk mendeteksi dini adanya kelainan
perkembangan anak sejak usia 3 bulan sehingga dengan cepat dapat dilakukan intervensi
dini.
Untuk para orangtua maupun calon orang tua wajib mengerti mengenai perkembangan anaknya agar dari sejak usia dini untuk dapat melakukan pengananan yang cepat sehingga anak kita akan selalu sehat dan dapat berguna bagi kehidupan dimasa depan....
UNTUK PARA PEMBACA YANG INGIN MENDAPATKAN KUISIONER PRASKRINING UNTUK ANAK USIA 3-60 BULAN SAYA SUDAH SIAPKAN TINGGAL DI DONLOAD AJA DI LINK BERIKUT I 3 BAGIAN KARENA TERLALU BANYAK.... OK BERIKUT LINKNYA
Kuesioner Praskrining untuk Anak 3-30 bulan
link donload : http://adf.ly/1HlKWc
Kuesioner Praskrining untuk Anak 36-60 bulan
link donload : http://adf.ly/1HlJfW